SUMENEP, beritadata.id – Dua organisasi masyarakat (ormas) Islam di Sumenep Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah mengapresiasi pelaksanaan pemilu 2019 khususnya di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. Dua ormas tersebut menyerukan kepada masyarakat pasca pemilu ini.
Ketua Pengurus Cabang (PC) NU Kabupaten Sumenep, KH. Panji Taufik menuturkan, pihak NU Sumenep berterimakasih kepada penyelenggara pemilu tahun 2019 ini. Pihaknya berterimakasih utamanya kepada pahlawan demokrasi.
“KPU sampai KPPS sudah melaksanakan tugasnya dengan semaksimal mungkin, untuk mensukseskan Pilpres dan Pileg di kabupaten sumenep”, kata KH. Panji.
Selain pada penyelenggara, pihaknya juga menyampaikan terimakasih kepada pihak keamanan, baik TNI, Polri, maupun elemen lainnya yang sama-sama menjaga dan menciptakan pemilu damai di Kabupaten Sumenep.
Kata Kiai Panji, masyarakat Sumenep memiliki kedewasaan berfikir dan kesadaran berdemokrasi yang cukup tinggi. Hal itu dibuktikan dengan tingginya partisipasi pemilih di Sumenep. Berdasarkan data KPU, partisipasi pemilih di Sumenep mencapai 80%.
“Masyarakat Sumenep sudah menunjukkan diri sebagai masyarakat yang demokratis dengan hadirnya ke tempat pemungutan suara (TPS) untuk menentukan pilihannya”, jelasnya.
Selain berterimakasih, dia juga berbela sungkawa atas gugurnya sejumlah penyelenggara pemilu pasca pemilu 17 April lalu. “Semoga segala amal dan ibadahnya mendapat ganjaran yang setimpal, dan keluarganya selalu tabah menghadapinya, amiin”, doanya.
Dari itu, pasca pemilu ini pihaknya meminta masyarakat terus menjaga kondusifitas. “Kami atas nama PC NU Sumenep mengajak kepada masyarakat Sumenep untuk mensyukuri, pilpres dan pileg yang sukses ini dengan terus menjaga kondusifitas di kabupaten Sumenep, sehingga Sumenep akan melangkah lebih maju lagi”, tukasnya. (Lam/Lim)
Leave a Comment