Business Data Utama Madura Sumenep

Siapkan Lapak Jualan, Pemkab Sumenep Bantu Pelaku UMKM Mengais Rezeki Bulan Suci

SUMENEP, beritadata.id – Dalam rangka menggerakkan ekononomi masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadhan tahun 1445 H,  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menggelar berbagai macam program.

Salah satunya adalah dengan kegiatan-kegiatan yeng bernilai ekonomis, seperti memfasilitasi para pelaku UMKM berjualan di lokasi Bazar Takjil yang disediakan Pemkab Sumenep, seperti area Taman Tajamara dan Taman Bunga.

“Para pelaku UMKM yang ingin berpartisipasi dalam bazar takjil Ramadan ini tak perlu repot-repot menyiapkan lapak, jadi sudah disiapkan oleh Pemkab secara tertata,” terang Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumenep Edy Rasyadi, Rabu 13 Maret 2024.

Menurut dia, dengan memfasilitasi para pelaku UMKM maka Bazar takjil menjadi lebih rapi dan teratur. Selain itu titik lokasi yang telah ditentukan juga memudahkan akses pengunjung.

“Beragam menu takjil untuk berbuka puasa dijual disana, mulai dari makanan-minuman hingga jajanan tradisional, ayo ramaikan,” ajaknya.

Ia juga berpesan, agar para pelaku UMKM senantiasa menjaga kebersihan, tak lupa memastikan makanan dan minuman yang dijual tidak kedaluwarsa. Selain demi keamanan konsumen, juga citra Kabupaten Sumenep apabila terdapat pembeli atau pengunjung dari luar Kota. 

“Mudah-mudahan ini dapat mendongkrak perekonomian masyarakat kita, khususnya para pelaku UMKM,” harapnya

Sementara itu Pengunjung Bazar Takjil asal Desa Kolor Kecamatan Kota, Novitasari (29) mengatakan, adanya Bazar Takjil yang terpusat di lokasi tertentu memudahkan konsumen dalam memilih menu, sehingga tidak perlu repot-repot keliling tempat.

“Sangat bagus, rapi mudah dijangkau karena memang lokasinya tepat di pusat-pusat keramaian,” ucapnya antusias. (Zn)

Leave a Comment