Data Utama Madura Politik Sumenep

Pilkada Serentak 2020, Puluhan Napi di Sumenep Tidak Masuk DPT

Rutan kela II B Sumenep

SUMENEP, beritadata.id – Dalam Pilkada serentak 2020 yang akan dilaksanakan pada 9 Desember nanti. Sebanyak 76 narapidana di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Sumenep Madura terancam tidak memiliki hak pilih.

Pasalnya, puluhan penghuni Rutan itu masih belum tercatat sebagai Daftar Pemilih Tetap (DPT) dalam Pilkada serentak pemilihan Bupati dan wakil Bupati Sumenep.

Kasubsi Pelayanan Tahanan Rutan Kals IIB Sumenep melalui staffnya Sunarwi mengatakan, total penghuni Rutan yang memiliki hak pilih ada 295 narapidana berbagai kasus.

“Yang masuk DPT ada 219 orang, tapi disini kan jumlah penghuni hak pilihnya semuanya 295 orang,” katanya, Sabtu (5/12/20).

Sunarwi merinci, jumlah perempuan yang masuk DPT ada 11 orang sementara laki – lakinya berjumlah 208 sehingga total keseluruhan menjadi 219 orang.

“Sesuai instruksi dari KPU yang tidak termasuk DPT harus menyerah kan surat A Form 5, untuk bisa mencoblos,” ucap pria yang juga menjadi ketua KPPS Rutan setempat.

Sejauh ini kata Sunarwi, masih ada 2 orang yang menyerahkan surat A form 5 kepadanya, hal itu dapat dimaklumi karena kebanyakan para penghuninya yang tidak termasuk DPT berasal dari daerah kepulauan.

“Saya sudah sosialisasi ke warga binaan yang ada didalam untuk secepatnya menyetorkan surat tersebut dari Desanya masing – masing agar nanti bisa memilih,” urainya.

Selain itu, ia menambahkan, untuk Tempat Pemungutan Suara (TPS) akan dilaksanakan di tempat rutan tersebut.

“Tentu saja pelaksanaannya sesuai dengan protokol kesehatan Covid – 19,” tandasnya. (Zn)

Leave a Comment