BANGKALAN, beritadata.id – Demi memenangkan Pemilihan Legislatif 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Bangkalan menggelar workshop pendidikan politik dengan tema “Mempertegas Indentitas dan Ideologi Kader PPP”, workshop ini digelar di gedung Aula MAN Bangkalan, Rabu (05/10/22).
Sekretaris DPC PPP Kabupaten Bangkalan H Nur Hasan mengatakan, untuk mempersiapkan calon legislatif yang akan turun di Pemilu 2024 mendatang, sejak saat ini PPP Kabupaten Bangkalan mulai memetakan potensi bursa Calon legislatif potensialnya.
Upaya pemetaan tersebut PPP Kabupaten Bangkalan akan turun ke Desa-desa untuk menjaring tokoh yang akan dicalonkan di pemilihan legislatif 2024 untuk DPRD Kabupaten Bangkalan.
“Kita tau tokoh di Bangkalan ini ada tiga, yaitu Kiai, Blater dan Kepala Desa, tiga patron ini yang kita persiapkan untuk jadi bacaleg DPRD Bangkalan,” ucapnya.
Pemilihan tiga patron tokoh tersebut Menurut Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Komisi D DPRD Bangkalan itu, agar PPP Bangkalan tidak menjadi partai yang biasa-biasa saja. PPP Bangkalan harus jadi partai yang luar biasa.
“Kami memang mencari tokoh di masing-masing Dapil agar legislatif yang terpilih nantinya tidak hanya numpang lewat, tetapi juga bisa membesarkan Partai,” harapnya.
Di Pemilihan Legislatif 2024 mendatang Nur Hasan menargetkan PPP Bangkalan minimal mendapatkan 12 kursi, yang itu artinya kursi PPP tambah 5 kursi dari sekarang yang memiliki 7 kursi.
“Dari enam Daerah pemilihan, kami menargetkan 2 di tiap-tiap Dapil, sehingga untuk mengusung Bupati dan calon bupati tidak terlalu sulit,” ujarnya.
Leave a Comment