Data Utama Madura Sosial Sumenep

Peringati HSN 2023, MWC NU Batang-Batang Gandeng Puskesmas Legung Gelar Bakti Sosial

Warga antusias mengikuti aksi donor darah di MWC NU Batang-Batang

SUMENEP, beritadata.id – Dalam rangka memperingati  Hari Santri Nasional 2023, Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Batang-Batang  menggelar bakti sosial berupa santunan anak yatim dan duafa, khitanan massal, bekam  dan ruqyah secara gratis.

Kegiatan bakti sosial tersebut di kantor MWC NU Batang Batang selama dua hari, mulai tanggal 23 sampai 24 oktober 2023.

Ketua Panitia HSN 2023 MWC NU Batang-Batang Zawawi mengatakan, dalam kegiatan bakti sosial tersebut pihaknya bekerjasama dengan UPT Puskesmas Legung Timur. 

Kegiatan pertama digelar pada hari Senin 23 Oktober, yakni khitanan massal mulai pukul 08.00 WIB sampai selesai.  Setidaknya ada sebanyak 16 orang anak dari  warga Kecamatan setempat yang dilakukan khitan  secara gratis 

Kemudian hari kedua, Selasa 24 Oktober dilanjutkan dengan pemberian  santunan  utuk  15 orang  anak yatim dan 8 orang kaum duafa oleh MWC NU Batang batang

Acara santunan ini dilaksanakan mulai 13.00 WIB hingga selesai. Selain santunan  yang diberikan  kepada anak  yatim dan kaum duafa,  MWC  NU juga menggelar bekam  dan  ruqyah  yang difasilitasi oleh tim praktisi  Keluarga Besar Ruqyah Aswaja (KBRA) LKNU PCNU Sumenep.

Kemudian aksi donor darah  gratis bekerjasama dengn unit tranfusi darah PMI Sumenep, pantauan di lapangan masyarakat dan jajaran pengurus MWC NU nampak antusias mengikuti kegiatan bakti sosial itu hingga selesai.

“Alhamdulillah bakti sosial HSN 2023 ini diharapkan dapat  memberikan manfaat  sebesar-besarnya kepada warga  NU,” ujarnya, Rabu 25 Oktober 2023.

Menurut ketua Lakpesdam MWC NU Batang Batang ini, kegiatan HSN masih akan berlangsung  sampai 30 oktober 2023 mendatang, yaitu berupa olimpiade ASWAJA dan musabaqah qiroatul kutub.

“Nanti  masih ada olimpiade ASWAJA dan musabaqah qiroatul kutub sebagai upaya menchallenge kemampuan santri milenial dan kaum terpelajar NU,” imbuhnya.

Ketua MWC NU Batang-Batang Kiai Masyhuri mengatakan, rangkain berbagai kegiatan HSN sejak awal oktober 2023 termasuk bakti sosial ini merupakan bentuk rasa syukur atas perjuangan kiai dan kaum santri yang telah diakui oleh pemerintah, sehingga untuk melanjutkan perjuangan para kiai dan santri khususnya bagi  warga nahdiyyin agar senantiasa dapat  memberi manfaat untuk oang lain.

“Sebagai wujud syukur kita atas jasa dan perjuangan santri, kita akan terus berjihad dan berkhikmat  untuk kebaikan dan kejayaan negeri ini,” ucap Kiai Masyhuri.

Kiai yang juga menjabat sebagai kepala SDN Tamidung III ini menambahkan, pihaknya akan terus mendorong kegiatan yang bermanfaat di setiap satuan organ dibawahnya termasuk peringatan HSN 2023 yang cukup padat selama satu bulan ini. Tak lupa, ia juga menyampaikan banyak terimakasih atas kerja sama semua pihak utamanya Puskesmas Legung sehingga kegiatan MWC NU terlaksana dengan baik.

“Atas nama Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama Batang-Batang, kami menyampaikan terima kasih, semoga Allah akan membalasnya dengan sesuatu hal yang lebih baik, semoga Puskesmas Legung terus semakin baik dan diterima oleh warga dengan senang hati,” sambungnya.

Sementara itu Kepala Puskesmas Legung Timur Titik Nurhayati mengatakan, kegiatan bakti sosial yang digelar MWC NU Batang-Batang sangat bagus, pihaknya juga menyampaikan terimakasih telah menjadi bagian dari kegiatan tersebut.

“Kami juga mennyampaikan terimakasih, Ini merupakan bakti kami Puskesmas Legung dalam memperingati hari santri ingin menebar manfaat,” tandasnya. (Zn)

Leave a Comment