Bangkalan Data Utama Madura

Perasaan Campur Aduk Ra Fahad saat Membacakan Teks Proklamasi

Ketua DPRD Bangkalan Muhammad Fahad saat membacakan teks proklamasi Upacara Hari Kemerdekaan di Bangkalan

BANGKALAN, beritadata.id – Ketua DPRD Bangkalan Muhammad Fahad diberikan kesempatan untuk membacakan teks proklamasi di Upacara Hari Kemerdekaan, Senin (17/8/2020). Upacara tersebut digelar di lapangan Kantor Bupati Bangkalan.

Pria yang akrab disapa Ra Fahad itu tampak khidmat saat membacakan teks proklamasi.

“Proklamasi, kami bangsa Indonesia dengan ini menyatakan kemerdekaan Indonesia,” demikian kutipan teks proklamasi yang dibacakan Ra Fahad.

Saat ditanya usai acara bagaimana perasaannya saat membacakan teks proklamasi, Politisi Partai Gerindra itu mengaku campur aduk. Kata dia ada perasaan bangga sekaligus haru.

“Bangga karena diberikan kesempatan membacakan teks proklamasi. Haru karena mengingat jasa para pahlawan terdahulu,” ujarnya.

Ia mengaku terhanyut saat membacakan teks proklamasi. Ia mengenang kerasnya perjuangan para pahlawan hingga bisa sampai pada detik-detik kemerdekaan.

“Perjuangan berdarah-darah para pahlawan hingga bisa sampai menyatakan kemerdekaan bangsa Indonesia,” imbuhnya.

Perjuangan tersebut tambah Ra Fahad harus terus dilanjutkan oleh generasi penerus bangsa. Karena penghargaan tertinggi bagi para pejuang adalah meneruskan perjuangannya.

“Tantangan terbesar bagi kita sebagai generasi bangsa adalah melanjutkan perjuangan para pendahulu,” katanya. (Red)

Leave a Comment