BANGKALAN, beritadata.id – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) membuat kejutan yang tak terduga di daerah pemilihan (dapil) XIV (Kabupaten Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Sumenep).
Di pemilu tahun ini, PDI-P berhasil mendapatkan 2 kursi untuk DPRD Jawa Timur (Jatim) dari dapil XIV.
Berdasarkan hasil rekapitulasi penghitungan suara tingkat provinsi yang di lakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jatim, di Sangrila Hotel, PDI-P memperoleh 410.836 suara.
PDIP sebagai partai pemenang suara terbesar ketiga menempatkan caleg incumbentnya Mahfud dengan suara caleg terbanyak di dapil XIV sebanyak 210.820 suara.
Perolehan suara Mahfud tersebut mengukuhkan dirinya sebagai caleg dengan suara terbanyak di dapil XIV, dan terbanyak kedua di Jatim setelah Gus Fawaid.
Serta satu kursi PDIP lainnya di dapil XIV di tempati pendatang baru Abrari, dengan suara 200.016.
“Kami sampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Madura atas kepercayaannya kepada kami. Kami akan menjalankan amanah ini sebaik mungkin,” kata Caleg PDI-P dapil XIV Mahfud, Sabtu (9/3/2024).
Leave a Comment