SUMENEP, beritadata.id – Prosesi pelantikan panitia pemilihan kecamatan (PPK) di Kabupaten Sumenep sukses digelar. Pelantikan berlangsung di gedung Bupati Hall, Jl KH Mansyur, Pabian Kecamatan Kota, Rabu 4 Januari 2022.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep Rahbini mengingatkan, 135 anggota PPK dari 27 Kecamatan yang baru saja dilantik itu agar mengedepankan integritas dalam menjalankan tugasnya.
Menjaga kekompakan, keharmonisan serta mampu meningkatkan fungsi pelayanan kepada masyarakat dalam penyelenggaraan kepemiluan.
“Melayani itu berarti melayani peserta pemilu, juga melayani pemilih. PPK harus siap itu,” katanya.
Ia menerangkan, ada beberapa rangkaian proses dan orientasi tugas yang harus segera dilaksanakan oleh anggota PPK. Salah satunya adalah mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) dan rapat pleno pemilihan ketua.
“Bimtek ini akan berlangsung hari ini dan besok. Jadi selesai pelantikan, seluruh anggota PPK ini memang wajib mengikuti orientasi tugas,”
“Untuk rapat pleno pemilihan ketua harus dilaksanakan maksimal 7 hari setelah pelantikan. Jadi silahkan diambil keputusan melalui rapat pleno, dari 5 anggota PPK per kecamatan, siapa yang ditunjuk menjadi Ketua PPK,” paparnya.
Selain orientasi tugas-tugas yang harus segera diselesaikan, PPK agar segera mengusulkan 3 staf yang bertugas di sekretariat PPK.
“Karena PPK memang harus membangun koordinasi dan konsolidasi yang baik dengan camat dan stakeholder yang lain,” pesannya.
Sementara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumenep Edy Rasyadi berharap, 135 anggota PPK untuk Pemilu 2024 yang baru dilantik memahami dan menjalankan fungsinya sesuai perundang-undangan tentang pemilu.
“Mekanisme dan tata cara penghitungan suara, dan segala hal yang berkaitan dengan penyelenggaraan pemilu, PPK harus memahaminya, ajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif memberikan hak suaranya dalam Pemilu 2024,” tandasnya. (Zn)
Leave a Comment