Bangkalan Data Utama Jatim Madura Pemerintahan

Komisi III DPRD Bangkalan Lakukan Sidak Proyek Peningkatan Jalan di Kota

BANGKALAN, beritadata.id – Komisi III DPRD Kabupaten Bangkalan melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap proyek peningkatan jalan di ruas Jl. RA Kartini dan Jl. A. Yani, Kecamatan Bangkalan, Kamis (11/9/2025).

Dalam kegiatan tersebut, dewan mengambil sampel di beberapa titik menggunakan alat core drill untuk mengukur ketebalan aspal pada proyek jalan sepanjang 400 meter dengan nilai anggaran Rp600 juta.

Ketua Komisi III DPRD Bangkalan, Reza Teguh Wibowo, menyampaikan bahwa hasil pengukuran sementara menunjukkan adanya perbedaan antara spesifikasi di lapangan dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang tercantum.

“Dari beberapa sampel yang kita ambil, hasil pengukuran berkisar antara 2 cm hingga 3,6 cm, sementara dalam RAB tercantum ketebalan 4 cm,” jelas Reza.

Lebih lanjut ia menjelaskan, proyek yang dikerjakan CV Astra Engineering tersebut telah dinyatakan selesai 100 persen. Namun, sesuai keterangan dari Dinas PUPR Bangkalan, hasil pekerjaan masih menunggu proses serah terima atau penerimaan pertama (P1).

“Karena saat ini masih dalam masa tanggung jawab kontraktor, maka temuan tersebut akan menjadi bahan evaluasi bersama antara komisi, pihak pelaksana, dan Dinas PUPR,” tambahnya.

Komisi III DPRD Bangkalan menegaskan bahwa kegiatan sidak ini merupakan bagian dari fungsi pengawasan dewan terhadap pelaksanaan pembangunan, khususnya di bidang infrastruktur. Ke depan, dewan akan terus melakukan pemantauan terhadap berbagai proyek pembangunan di wilayah Kabupaten Bangkalan agar berjalan sesuai ketentuan. (Red)

Leave a Comment