Business Data Utama Madura Sumenep

Ekspor Produk UMKM ke Luar Negeri, Bupati Sumenep: Kualitasnya Harus Dijaga

Bupati Sumenep Achmad Fauzi saat mengecek sejumlah produk UMKM

SUMENEP, beritadata.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep resmi mengeksepor hasil produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) ke luar negeri. Tak tanggung-tanggung, jumlah produk yang di ekspor ada 12 jenis.

Diantaranya, tepung maronggi, stik maronggi rasa bawang, stik maronggi rasa original, maronggi celup, jagung palotan, rengginang goreng, amplang stik, sambal lombok hijau, sambal petis, keripik pisang manis dan krispy ikan keri.

Beberapa produk tersebut diekspor ke Negara Malaysia, dengan tujuan test market produk lokal Sumenep go internasional. 

Pelepasan perdana dilakukan Bupati Achmad Fauzi di Kantor Pemkab setempat pada Senin kemarin. Sebelumnya, kedua pihak telah melakukan penandatanganan letter of intens (LOI) antara pengelola Mal UMKM Sumenep dengan pengusaha Malaysia.

“Kami mengharapkan kegiatan ini menjadi langkah awal dan berlanjut untuk menembus pasar internasional, dalam upaya meningkatkan kesejahteraan para pelaku UMKM di Kabupaten Sumenep,” kata Bupati saat dikonfirmasi media, Selasa, 6 Juni 2023.

Orang nomor satu di Kota keris itu berpesan, manakala konsumen luar negeri merasa cocok dengan produk Sumenep, para pelaku UMKM  diharapkan menjaga kualitas, bahkan meningkatkan mutu produk seperti rasa dan kemasan.

“Kualitasnya harus dijaga, karena produk yang baik tentu saja memberikan kepuasan terhadap konsumen serta memiliki nilai jual yang tinggi,” pesannya.

“Pemkab Sumenep berkomitmen memberikan dukungan kepada pelaku UMKM untuk memperluas jaringan pemasaran hingga ekspor ke luar negeri,” tandasnya. (Zn)

Leave a Comment