SUMENEP, beritadata.id – Sebagai wujud kepedulian terhadap tenaga pendidik, Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sumenep komitmen layani kebutuhan Guru dengan baik.
Demikian disampaikan Kepala Disdik Sumenep, Agus Dwi Saputra saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (19/05/22).
“Seorang guru tentu harus mendapatkan pelayanan terbaik dari Dinas yang menaunginya. Mengingat tagline Bupati Sumenep ‘Bismillah Melayani’. Sudah setahun berjalan, hal ini menjadi penting dan menjadi tolak ukur sejauh mana masyarakat terlayani khususnya seorang guru,” urainya.
Meski di Kabupaten Sumenep memiliki tenaga pendidik yang terbagi di wilayah daratan dan kepulauan, pihaknya optimis semua kebutuhan guru bisa tercover.
“Artinya, kita akan merangkul semua guru tak terkecuali. Kedepan kita akan lebih fokus pada kemaslahatan guru,” ujarnya.
“Guru di sekolah termasuk pendidik yang memiliki jasa besar. Seringkali seseorang baru memahami jasa-jasa guru mereka setelah mereka menjadi guru dan tahu susahnya menjadi seorang guru, makanya guru harus dimuliakan,” pungkasnya. (Zn)
Leave a Comment