Data Utama Hukum & Kriminal Madura Sampang

Cegah Bali, Satlantas Dukung Pembangunan Median Jalan

SAMPANG, beritadata.id – Satuan Lalu lintas bersama dengan Dinas Perhubungan kabupaten sampang telah melaksanakan survei jalan guna pembangunan median jalan, Kamis (4/8/2022). Tepatnya pembangunan median jalan tersebut bakal dibangun di sepanjang jalan Syamsul Arifin kelurahan Polagan. Dengan harapan akan mengurangi kecelakaan dan balap liar dikawasan tersebut.

Kasatlantas Polres Sampang AKP Alimuddin Nasution mengatakan, kegiatan ini dalam rangka kegiatan Safety For Humanity dalam mencegah kecelakaan dan balap liar yang kerap kali digunakan pemuda setiap malam minggu. “Selain itu, hal ini guna meningkatkan Kamseltibcar lantas di wilayah hukum Polres Sampang serta mengurangi angka kecelakaan dan fatalitas korban,” ujarnya sembari memantau langsung survey median jalan tersebut.

Menurutnya kegiatan survei di laksanakan untuk mengerti secara langsung kondisi lapangan serta penentuan lokasi pulau jalan dan penempatan PJU di antaranya Median jalan. “Minimal yang sebelumnya jalur ini digunakan sebagai arena balap liar, bisa teratasi dan tidak ada lagi kegiatan-kegiatan yang negatif,” ucapnya kembali.

Adapun rencana pembangunan median jalan di jalur kawasan tertib lalu lintas meliputi sepanjang jalan di mulai dari jembatan Syamsul Arifin sampai dengan kawasan didepan rumah sakit Nindita. Selain itu, pihaknya juga melaksanakan pengaturan arus lalu lintas dan membantu survey pembuatan median jalan tersebut.

Kegiatan yang di lakukan sat lantas tersebut merupakan wujud dari pelayanan terhadap masyarakat pengguna jalan agar tidak terjadi kemacetan dan kecelakaan, selain melakukan pengaturan dan membantu pembuatan median juga memberikan himbauan terhadap masyarakat untuk tetap mematuhi rambu lalu lintas yang ada. (ful)

Leave a Comment