BANGKALAN, beritadata.id – Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron meninjau pelaksanaan vaksinasi di Kelurahan Kraton dan Kecamatan Burneh, Sabtu (26/6/2021). Pria yang akrab disapa Ra Latif itu juga memberi semangat kepada warga yang tengah isolasi mandiri akibat terpapar Covid-19 di Kelurahan Pejagan.
Dalam kesempatan tersebut bupati menyempatkan diri untuk mendengarkan cerita dari warga dan memberikan semangat kepada warga yang melaksanakan isolasi mandiri. Bupati juga menyerahkan paket sembako.
“Sehat-sehat semua ya, jaga kesehatan. Untuk sementara jauhan dulu. Mudah-mudahan cepat sembuh, dapat aktivitas seperti biasa,” kata Bupati saat berbincang dengan warga yang tengah isolasi mandiri.
Bupati juga mengimbau kepada para petugas di lapangan, agar dapat memberikan edukasi kepada masyarakat dengan bahasa yang mudah dipahami terkait Covid-19 tersebut.
Bupati menambahkan bahwa edukasi yang baik, motivasi dan pikiran-pikiran positif juga diperlukan, agar pasien tidak bertambah stress terhadap penyakit yang dideritanya. Sehingga membantu proses penyembuhan menjadi lebih cepat.
Selain itu, Bupati berharap masyarakat agar tetap patuh berada di rumah, rajin cuci tangan, jaga kebersihan dan kesehatan serta physical distancing.
“Jangan lupa pakai masker, tidak hanya saat keluar rumah, kalau perlu di dalam rumah pun pakai masker,” imbaunya. (Red)
Leave a Comment