Data Utama Madura Pemerintahan Sumenep

Agar Lebih Efektif, Pasar Anom Baru Sumenep Akan Dipasangi Portal

Kepala Diskop UKM dan Perindag Sumenep Chainur Rasyid

SUMENEP, beritadata.id – Agar lebih efektif dan meminimalisir kebocoran, Dinas Koperasi UKM, Perdagangan dan Perindustrian (Diskop UKM dan Perindag)
Kabupaten Sumenep, Madura akan membangun portal di pasar Anom baru.

Dimana, pembangunan portal tersebut masuk dalam rencana program tahun 2022, dan merupakan bagian dari program kerja yang akan segera direalisasikan.

Demikian disampaikan Kepala Diskop UKM dan Perindag Sumenep Chainur Rasyid, Selasa (26/07/22).

”Anggaran dan program kerja pembangunan portal dan parkir di pasar anom ini senilai Rp 750 juta,” katanya.

Ia menjelaskan, adanya Portal tersebut diharapkan akan mengubah kebiasaan masyarakat yang sekarang masih menggunakan sistem manual.

“Supaya lebih efektif, mekanisme pengelolaannya itu by mesin dan by sistem, berapa kendaraan masuk dan uang yang diperoleh itu juga akan tersistem,” jelasnya.

Dirinya menambahkan, pemasangan mekanisme portal ini sesuai dengan hasil koordinasi antara beberapa OPD terkait.

Nantinya, setiap kendaraaan pengunjung yang masuk akan disentral di pintu masuk sebelah barat. Dimana, sepeda motor dan mobil memiliki jajur sendiri, sedangkan roda tiga atau dong-odong satu jalur dengan mobil.

”Khusus becak nanti kita gratiskan, artinya becak ada perlakuan khusus, alias gratis,” pungkasnya. (Zn)

Leave a Comment