Bangkalan Data Utama Jatim Madura Pemerintahan Politik

Ra Nasih Dorong Pemprov Jatim Segera Terbitkan Pergub tentang Fasilitasi Pengembangan Pesantren

BANGKALAN, beritadata.id – Terbentuknya Peraturan Gubernur (Pergub) Jawa Timur (Jatim) tentang Fasilitasi Pengembangan Pondok Pesantren mendapat dorongan dari DPRD Provinsi Jatim. Salah satu dorongan itu datang dari Muhammad Nasih Aschal, anggota DPRD Jatim fraksi Partai Nasdem.

Hal itu diungkapkan Ra Nasih Sapaan akrabnya, saat menjadi salah satu Narasumber di dialog publik tentang Perda Pesantren yang diadakan oleh Komunitas Wartawan Bangkalan (KWB), Sabtu (1/10/2022).

Dikatakan Ra Nasih, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa harus sesegera mungkin menerbitkan Pergub terkait Fasilitasi Pengembangan Pondok Pesantren seiring dengan disahkannya Perda Nomor 3 Tahun 2022.

“Tentu kita akan mendorong eksekutif untuk segera menerbitkan pergub. Jika sudah terbit, maka akan lengkap legislasi yang ada. Apalagi Gubernur Khofifah bagian dari pesantren,” tegasnya.

Jika Pergub tersebut sudah diterbitkan, maka perjuangan DPRD Provinsi Jatim yang mengusulkan Raperda Tentang Pengembangan Pesantren akan berbuah manis. Tidak hanya itu Pondok Pesantren juga akan mendapatkan angin segar dengan hadirnya peraturan tersebut.

“Kita berharap semoga setelah rampungnya rancangan peraturan daerah ini kemudian dilanjutkan dengan peraturan gubernur. Sehingga keberlangsungan dari pondok pesantren ini akan bisa dikawal melalui kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah,” tutur Ra Nasih.

Leave a Comment