Data Utama Olahraga

Semua Bisa Terjadi di Piala Dunia, Jepang Comeback Lawan Jerman

Para pemain Jepang merayakan gol atas Jerman (Istimewa)

OLAHRAGA, beritadata.id – Semua bisa terjadi di Piala Dunia, siapa yang bakal menyangka Timnas Jepang bakal berhasil Comeback lawan Jerman.

Padahal, Jerman menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 atas Jepang. Gol Der Panzer lahir melalui hadiah penalti yang sukses dieksekusi Ilkay Gundogan pada menit ke-33.

Laga Jerman Vs Jepang Grup E di Piala Dunia Qatar digelar di Stadion Internasional Khalifa, Rabu 23 November 2022, kick off dimulai tepat pukul 20:00 WIB menuai kejutan diakhir laga.

Meski sejak awal Jerman tampil menekan, serangan demi serangan dilancarkan hingga membuat kubu Timnas Jepang kewalahan.

Namun semangat pasukan Negeri Matahari terbit patut diacungi jempol. Kalah di babak pertama bukanlah sebuah akhir dari segalanya sebelum peluit panjang dibunyikan.

Diatas kertas Timnas Jerman memang diunggulkan, dihuni para pemain bintang. Namun, permainan sepakbola di lapangan nyaris tak dapat di prediksi. Sebab, jika melihat statistik, Ilkay Guendogan dkk menguasai jalannya pertandingan.

Dengan catatan, 74% penguasaan bola, 26 tembakan, sembilan mengarah ke gawang. 771 operan dengan akurasi 80%, dua kali terperangkap offside serta mendapat enam kali sepak pojok.

Sementara tim Samurai biru hanya mencatat 26% penguasaan bola, 270 operan dengan akurasi 70%, 14 pelanggaran, empat kali terjebak offside dan mendapat kesempatan enam kali tendangan sudut, 12 kali melepaskan tembakan namun hanya empat yang mengarah ke gawang

Dengan data statistik tersebut, Jerman memang membukukan catatan yang tidak ciamik. Tapi apa daya, Dewi Fortuna tampak lebih mengasihi tim Samurai Biru.

Masuknya Takumi Minamino membuat lini tengah Jerman Kocar-kacir, dua gol balasan Timnas Jepang lahir di babak kedua melalui pemain pengganti, yakni R. Doan pada menit ke-75 dan T. Asano menit ke- 83. Alhasil skor menjadi 1-2 untuk keunggulan pasukan Konoha.

Susunan pemain Timnas Jerman:

Manuel Neuer; Niklas Sule, Antonio Ruediger, Nico Schlotterbeck, David Raum; Joshua Kimmich, Ilkay Guendogan; Serge Gnabry, Thomas Mueller, Jamal Musiala; Kai Havertz.

Timnas Jepang: Shuichi Gonda; Yuto Nagatomo, Ko Itakura, Maya Yoshida, Hiroki Sakai; Ao Tanaka, Wataru Endo; Takefusa Kubo, Daichi Kamada, Junya Ito; Daizen Maeda. (Zn)

Leave a Comment